Thursday, December 31, 2015

Cuma Hoax, Mark Zuckerberg tak akan beri Uang ke Facebookers



Merdeka.com - Awal bulan ini, Mark Zuckerberg mengumumkan bahwa dirinya telah menjadi seorang ayah dari bayi perempuan cantik. Sama seperti Bill Gates, pendiri sekaligus CEO Facebook ini ingin memberikan masa depan yang lebih baik kepada putrinya dengan menyumbangkan uang 45 miliar dollar.
Namun, berita bahagia ini malah disalah gunakan oleh orang tak bertanggungjawab. Pasalnya, ada pemberitahuan yang mengatakan bahwa uang 45 miliar dollar tersebut akan diberikan kepada para pengguna Facebook.

Tipuan ini mengatakan bahwa Mark Zuckerberg memilih 1000 orang pengguna Facebook secara acak. Pengguna hanya perlu posting sebuah pesan di Facebook dan tag 5 orang teman. Jika mereka terpilih, Mark Zuckerberg akan memberikan masing-masing 4,5 juta dollar atau Rp 62 miliar.

"Mark Zuckerberg mengumumkan bahwa akan memberikan 45 miliar dollar saham Facebook. Apa yang mungkin tidak Anda dengar adalah bahwa Dia berencana memberikan 10 persennya bagi Anda dan saya. 

Yang harus Anda lakukan adalah copy dan paste pesan ini saat ini juga dan tag 5-10 teman Anda. Pada tengah malam, Facebook akan mencari melalui tulisan ini dan memberikan uang masing-masing 4,5 juta dollar kepada 1000 orang sebagai ucapan terima kasih telah membuat Facebook semakin kuat," ujar pesan hoax Facebook.

Pesan tersebut jelas tidak benar dan hanya tipuan belaka. Maka, jika Anda juga mendapatkan pesan ini, lebih baik benar-benar abaikan saja!


Src Merdeka.com

No comments:

Post a Comment